SELAMAT DATANG DI WEBSITE DPRD KABUPATEN TRENGGALEK BERITA TERBARU :" DIALOG KINERJA DI LINGKUP SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN TRENGGALEK "
Artikel/Umum

Pesona Watu Kandang, Wisata Binaan Sekretariat DPRD Trenggalek

post-img

Kegiatan dialog kinerja yang dilaksanakan Sekretariat DPRD Trenggalek di wisata watu kandang meninggalkan kesan mendalam. Kesan indah tersebut timbul didorong oleh memory perkembangan wisata watu kandang yang terus berbenah dari waktu ke waktu. Banyak perubahan yang terjadi, sebuah perubahan menjadi lebih baik untuk mewujutkan wisata lokal yang akan diminati sebagai salah satu  destinasi  wisata di kabupaten Trenggalek.

Masuk pada langskap watu kandung,  kita disuguhi pemandangan alami pegunungan dengan hiasan batu hitam kokoh di bantaran sungainya. Masuk lebih  ke dalam akan kita temukan hijauan dedauan yang tertata untuk menguatkan kesan alami perbukitan rendah dilatar belakangnya. Turunan menuju arah sungai berupa tangga dari bebatuan pegunungan untuk menjaga agar aman serta  tidak licin bagi pengunjung dan menjadi sport awal yang menyehatkan badan.

Kesejukan dan kesegaran udara menjadi daya tarik kuat bagi sebuah wisata pegunungan dan itu ditawarkan lebih dan lebih oleh wisata watu kandang. Letak tempat wisata yang agak menjorok masuk sekitar 5 Km dari jalan utama menjadi jaminan lebih sejuk dan segarnya udara di watu kandang karena relatif jauh dari arus utama kendaraan yang menjadi potensi timbulnya polusi udara.

Ada banyak kelebihan di wisata watu kandang, demikian juga ada banyak tantangan untuk pengembangan yang bisa dilakukan. Di titik kumpul tempat wisata berupa dataran yang diapit batu-batu kokoh berdiri bangunan baru mirip seperti joglo jawa yang bisa menampung sekitar 50 orang dengan posisi duduk tanpa berdesakan. Walaupun joglo tersebut relatif kecil bila dibandingkan  lokasi  pertemuan lain namun nuansa alami  dengan lingkungan sejuk dikelilingi bunga dan pohon-pohon yang terus bertumbuh tidak tertandingi oleh lokasi  lain.

Pengembangan yang perlu di lakukan untuk wilayah sekitar joglo  adalah perluasan ruang makan/dapur karena untuk kegiatan sebuah rapat resmi keberadaan ruang makan/dapur yang representatif  mutlak diperlukan. Di area langskap latar belakang ada pemandangan alami yang berusaha dibenahi kemudahan dan akses jalannya. Namun cakupan  wilayah yang luas memang membutuhkan pembenahan lebih agar eksplorasi keindahan langkap latar belakang  bisa meluas dijangkau pengunjung.

Ide pengembangan sebuah kawasan wisata sangat beragam. Pengenalan kawasan dengan penyebaran brosur, iklan media massa ataupun pengadaan event/hiburan bisa dilakukan. Ide konvensial tersebut sampai saat ini masih relevan digunakan  untuk mendongkrak kuantitas pengunjung dan bisa menjadi agenda kegiatan bagi sekretariat DPRD Trenggalek.

Sebagai wisata binaan , potensi anggaran pembinaan yang disediakan oleh sekretariat DPRD bisa dimaksimalkan penggunaanya, tidak hanya berfokus pada fisik bangunan namun juga akses jalan untuk memperluas cakupan lokasi wisata perlu dipikirkan. Upaya untuk mendongkrak kuantitas pengunjung selain menggunakan cara-cara biasa juga dimungkinkan menggunakan cara-cara lain yang belum pernah diterapkan oleh promosi wisata lain.

Ide tentang memaksimalkan penggunaan  anggaran pembinaan yang disediakan  dengan mengadakan sejenis promosi intensif bagi setiap pengunjung perlu dipikirkan. Ide ini  berasal dari pembalikan paradigma : …..sebuah kawasan wisata dibentuk sebagai usaha memperoleh laba/pendapatan bagi badan/perorangan yang mengelolanya…”. Paradigma tersebut berlaku umum , namun yang harus difahami bahwa paradigma tersebut seharusnya ditempat sebagai tujuan akhir dan tidak ketat diperlakukan apabila masih dalam tahap promosi/pengenalan.

Ide membalik paradigma adalah  : “,,,,,setiap pengunjung yang memasuki kawasan wisata  gratis/tidak membayar, bahkan akan dibayar untuk setiap kehadirannya…”. Konsep seperti itu bisa diberlakukan dalam masa promosi untuk lebih mengenalkan  kawasan wisata bagi masyarakat, dan bisa memicu minat untuk berkunjung ke lokasi wisata yang walaupun mungkin motivasi utamanya dipicu iming-iming dibayar untuk berkunjung, namun diharapkan kunjungan mereka adalah kunjungan pertama yang akan berlanjut pada kunjungan-kunjungan berikutnya.

----Mari berwisata ke Watu Kandang  Desa Pandean Kecamatan Dongko Trenggalek, rasakan sensasi keindahan alami pegunungan, hirup sedalam-dalamnya kesegaran udara yang ditawarkan dan segarkan pikiran untuk mendorong semangat kita menghadapi hari-hari mendatang……

(oleh : Habibu Rokhman/Pengelola situs/web)